Monday, April 13, 2015

Naskah Pidato Perpisahan Dengan Menggapai Mimpi

Posted by Blogger Name. Category:


Tema Pidato : Pidato perpisahan sekolah SD
          Judul Pidato : Gapai Mimpimu Tanpa Putus Asa



Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Yang terhormat Bapak Kepala Sekolah SDN Angsau 4,
Yang terhormat bapak dan ibu guru,
Yang terhormat para orang tua murid, serta teman-temanku sekalian yang saya sayangi.

Pertama-tama marilah kita panjatkan puji dan syukur atas kehadirat Allah swt. Karena dengan rahmatnya maka kita dapat berkumpul kembali di sini. Tak lupa pula shalawat dan salam kita curahkan kepada junjungan kita, nabi besar Muhammad SAW.

Terima kasih kepada para hadirin yang telah hadir di ruangan ini yang telah meluangkan waktu diacara perpisahan kelas 6.

Hadirin yang saya hormati
Saya sebagai siswa kelas 6 mewakili teman-teman mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak dan Ibu guru yang telah membimbing, mendidik dan mengajari kami selama 6 tahun.

Kami memohon maaf kepada Bapak dan Ibu guru atas tindakan dan tingkah laku kami yang tidak berkenan di hati Bapak dan Ibu guru selama 6 tahun ini. Kami juga meminta doa restu untuk melanjutkan kejenjang SMP dan semoga kami mendapatkan SMP terfavorit dan dapat mencapai tujuan dan cita-cita kami.

Kami kelas 6 berpesan kepada adik-adik kelas kami agar semakin giat belajar, dan railhah cita-cita kalian setinggi mungkin. Gantungan semangatmu setinggi langit. gapailah mimpimu tanpa putus asa.

Teman-teman sekelas kami kini tidak bersama-sama lagi. Beberapa dari teman-teman memilih sekolah yang berbeda. Sedih memang, namun perpisahan ini tetap harus di lalui. Semoga kami tetap suatu hari bisa bertemu lengkap dengan cerita dan kenangan manis.

Demikian pidato singkat dari saya, marilah kita berdoa agar para guru kita yang telah mengajari kita selama enam tahun ini senantiasa selalu ada dalam lindunganNya.

Dan untuk teman-temanku kelas 6, semua yang telah kita alami bersama marilah kita jadikan sebuah cerita indah yang akan menjadi kenang-kenangan untuk selamanya.

Apabila terdapat kekurangan dan kata-kata yang tidak berkenan dalam pidato saya, saya memohon maaf yang sebesar-besarnya.

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

0 comments:

Post a Comment

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Wong Ndelok

Blog Archive